Bunda Cekatan #3
Pekan 7
Let's Celebrate Our Achievement
Alhamdulillah sampai juga di pekan 7, masa berlatih terbang kupu-kupu muda telah menghasilkan lintasan uniknya masing-masing. Sayap kupu-kupu muda telah semakin kuat setelah terbang cukup lama berlatih sesuai dengan peta belajarnya.
Seperti itulah diriku, saat ini tanpa aku sadari telah terbiasa dengan mindfulness dalam aktivitas sehari-hari. Walaupun tidak 100% fully mindfulness, setidaknya mayoritas kegiatan bisa aku lakukan dengan mindful dan fokus pada kegiatan yang aku lakukan. Menikmati setiap kegiatan dan melihat hasilnya sungguh sebuah berkah.
Proses mindfulness ini sudah banyak memberikan perubahan dalam caraku melakukan kegiatan. Aku juga sangat terbantu dengan proses mentorship ini dan banyak belajar dari pengalaman mentor. Aku juga bisa refleksi diri saat berhadapan dengan para mentee.
Bersyukur sekali berada dalam program mentorship ini, bisa bicara lebih bebas kepada mentor dan mendapatkan tanggapan juga saran untuk proses perbaikan latihan yang aku lakukan. Sedangkan saat menjadi mentor, aku jadi lebih semangat berbagi pengalaman dan pengetahuan yang aku punya.
Terima kasih kepada mentor, mba Istihanah yang begitu sabar mendengarkan celotehku, terima kasih untuk waktu dan ilmu yang telah diberikan. Mohon maaf atas khilaf yang ada. Alhamdulillah walaupun kami berbeda zona waktu masih bisa silaturahmi dan saling berbagi.
Terima kasih juga untuk para mentee mba Puspa dan Azimah yang telah memilihku menjadi mentor, memberikan kepercayaan padaku untuk sharing pengalaman dan ilmu yang aku punya. Senang rasanya bisa berbagi dan cerita, mengingatkan diriku perjalanan panjang yang telah aku lalui untuk hidup sehat. Semoga mereka juga mampu untuk bersabar dan selalu semangat untuk terus melangkah demi menjaga kesehatan keluarga.
Di pekan ini kami saling memberikan feedback tentang keberhasilan yang telah kami lalui bersama. Memberikan tanggapan tentang kemajuan apa saja yang telah aku lakukan selama menjadi mentor juga sebagai mentee. Aku berusaha menyelesaikan tugasku secepatnya agar mentee dan mentor bisa segera memberikan balasan feedback karena pekan ini pasti sibuk dengan acara keluarga menyambut lebaran Idul Adha.
Pencapaian ini harus kami rayakan sebagai sebuah apresiasi terhadap diri juga jadi semangat untuk selanjutnya lebih baik lagi.
Magika juga memberikan kami kesempatan untuk melukis keberhasilan kami dalam bentuk kupu-kupu.
Ibaratnya kupu-kupu, kami punya warna unik dan dituangkan pada gambar kupu-kupu. Cukup menantang juga mewarnai dari aplikasi, sempat terpikir untuk print dan warnai manual tapi agak repot juga dan akhirnya warnai seadanya lewat canva saja.
Bahagia rasanya membaca feedback dari mentor dan mentee yang menunjukkan bahwa aku telah bertumbuh lebih baik. Feedback mereka sangat berarti dan membuat aku lebih semangat untuk melakukan hal lainnya. Aku jadi bisa memperbaiki kekurangan atau kelemahan yang ada.
Semoga di masa depan kami bisa lebih baik lagi, sebagai seorang perempuan, istri, dan ibu yang memberikan hal-hal terbaik untuk keluarga.
0 Comments
Thank you for your visit